23 C
Pontianak
Sunday, March 26, 2023

Vaksinasi Lansia di Pontianak Berlanjut

PONTIANAK – Vaksinasi di Kota Pontianak hingga kini masih terus berjalan. Tak terkecuali bagi lansia. Kepala Dinas Kesehatan Kota Pontianak Sidiq Handanu mengharapkan partisipasi lansia dalam program tersebut.

“Kami mohon  agar lansia benar-benar memanfaatkan vaksinasi ini, kalaupun tetap terpapar  Covid-19 itu penyakitnya tidak menjadi berat”, jelas  Kepala Dinas Kesehatan Kota Pontianak Sidiq Handanu di Pontianak, Selasa (18/5).

Menurut Sidiq, vaksinasi untuk lansia dilaksanakan di 23 puskesmas yang ada di Kota Pontianak, ditambah 14 fasilitas kesehatan lainnya yang juga siap melayani vaksinasi Covid-19. Pihaknya berharap Juli mendatang, vaksinasi lansia dapat selesai.

“Kami mentargetkan vaksinasi lansia ini akan selesai pada Juli 2021 medatang”, tuturnya.

Baca Juga :  Kubu Raya Gencarkan Vaksinasi Lansia dan Ibu hamil

Dia menambahkan, setelah tenaga medis dan pelayan publik, pascalebaran vaksinasi akan menyasar petugas atau pekerja disektor ekonomi. Sektor-sektor ekonomi tersebut diantaranya hotel, perbankan dan warung-warung kopi agar ikut bergabung pelaksanaan vaksinasi pasca lebaran.

Partisipasi masyarakat juga dapat mendorong kesuksesan vaksinasi lansia. Karena itulah, Yayasan Bhakti Suci (YBS) bekerja sama dengan RS Kharitas Bhakti Pontianak turut menggelar program tersebut. Ketua Umum YBS, Susanto Muliawan Lim mengatakan, vaksinasi yang telah dimulai sejak Maret itu mendaptakan antusiasme yang besar dari masyarakat.

“Vaksinasi sampai bulan Mei ini, kita sudah lakukan terhadap lebih dari 3 ribu lansia,” ungkap Susanto, belum lama ini.

Angka tersebut, menurutnya, menunjukkan antusiasme yang besar dari para lansia. Bahkan mereka ingin memperlihatkan bahwa vaksinasi tersebut aman diberikan termasuk kepada mereka yang telah berusia lanjut. (sti)

Baca Juga :  Pemerintah Terus Percepat Vaksinasi

PONTIANAK – Vaksinasi di Kota Pontianak hingga kini masih terus berjalan. Tak terkecuali bagi lansia. Kepala Dinas Kesehatan Kota Pontianak Sidiq Handanu mengharapkan partisipasi lansia dalam program tersebut.

“Kami mohon  agar lansia benar-benar memanfaatkan vaksinasi ini, kalaupun tetap terpapar  Covid-19 itu penyakitnya tidak menjadi berat”, jelas  Kepala Dinas Kesehatan Kota Pontianak Sidiq Handanu di Pontianak, Selasa (18/5).

Menurut Sidiq, vaksinasi untuk lansia dilaksanakan di 23 puskesmas yang ada di Kota Pontianak, ditambah 14 fasilitas kesehatan lainnya yang juga siap melayani vaksinasi Covid-19. Pihaknya berharap Juli mendatang, vaksinasi lansia dapat selesai.

“Kami mentargetkan vaksinasi lansia ini akan selesai pada Juli 2021 medatang”, tuturnya.

Baca Juga :  Puluhan Veteran Terima Bantuan Paket Sembako

Dia menambahkan, setelah tenaga medis dan pelayan publik, pascalebaran vaksinasi akan menyasar petugas atau pekerja disektor ekonomi. Sektor-sektor ekonomi tersebut diantaranya hotel, perbankan dan warung-warung kopi agar ikut bergabung pelaksanaan vaksinasi pasca lebaran.

Partisipasi masyarakat juga dapat mendorong kesuksesan vaksinasi lansia. Karena itulah, Yayasan Bhakti Suci (YBS) bekerja sama dengan RS Kharitas Bhakti Pontianak turut menggelar program tersebut. Ketua Umum YBS, Susanto Muliawan Lim mengatakan, vaksinasi yang telah dimulai sejak Maret itu mendaptakan antusiasme yang besar dari masyarakat.

“Vaksinasi sampai bulan Mei ini, kita sudah lakukan terhadap lebih dari 3 ribu lansia,” ungkap Susanto, belum lama ini.

Angka tersebut, menurutnya, menunjukkan antusiasme yang besar dari para lansia. Bahkan mereka ingin memperlihatkan bahwa vaksinasi tersebut aman diberikan termasuk kepada mereka yang telah berusia lanjut. (sti)

Baca Juga :  Mobil Mercy Kepresidenan Mogok Saat Jokowi Kunker di Kalbar

Most Read

Artikel Terbaru