MANCHESTER,- Banyak yang beranggapan Cristiano Ronaldo sudah habis karena tak bisa membawa Juventus juara Liga Champions dan bahkan pada musim ketiganya yang juga terakhirnya sebelum bergabung kembali dengan Manchester United dia gagal mempersembahkan gelar scudetto kepada Juve.
Mereka pun beranggapan Manchester United akan sulit merebut trofi pertama atau bahkan gelar juara liga pertama dalam empat musim terakhir, walau sudah memiliki Ronaldo. Namun orang acap lupa, dalam soal mencetak gol, Ronaldo tak berubah. Dia masih sesubur saat masih berusia di bawah 30 tahun. Dia juga tetap rekor.
Kapten Manchester United Harry Maguire memuji kembalinya Cristiano Ronaldo ke klub dan mengatakan “pemain hebat yang memainkan permainan” akan memiliki dampak besar di Old Trafford.
Penyerang Portugal berusia 36 tahun itu menghabiskan enam musim di Manchester United 2003-2009, ia memenangi delapan trofi utama dan kembali bergabung dengan klub tersebut dari Juventus pekan ini, dengan kontrak dua tahun dan opsi satu tahun tambahan.
Ronaldo menjadi pencetak gol terbanyak dalam sepak bola internasional, saat ia menyundul dua gol terakhir yang memberi Portugal kemenangan 2-1 atas Irlandia di kualifikasi Piala Dunia pada Rabu.”Sungguh menakjubkan Cristiano Ronaldo bergabung bersama kami, dan kembali ke rumah,” ujar Maguire, dikutip dari Reuters, Kamis.
“Kariernya berbicara untuk dirinya sendiri. Bagi saya, dia pemain terhebat yang memainkan pertandingan. Saya pikir para pemain akan belajar banyak darinya.Itu terjadi begitu cepat sehingga tidak terasa dengan baik, tetapi itu luar biasa untuk klub. Atmosfer yang ia ciptakan di sekitar tempat itu dan mentalitas yang bisa ia bawa ke skuad,” ungkapnya.
“Ini kejutan besar untuk para penggemar, tetapi yang lebih penting itu akan meningkatkan permainan kami di lapangan. Dia adalah pemain yang luar biasa, seperti yang Anda lihat musim lalu dan di Euro.” tambah Maguire.
Maguire tengah mengikuti pertandingan internasional bersama Inggris yang akan menghadapi Hungaria dalam kualifikasi Piala Dunia di Budapest, Kamis. Mereka akan menjamu Andorra di Stadion Wembley, Minggu dan kemudian menghadapi Polandia pada 8 September.
Namun orang acap lupa, dalam soal mencetak gol, Ronaldo tak berubah. Dia masih sesubur saat masih berusia di bawah 30 tahun. Dia juga tetap rekor.Terakhir, dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2022 melawan Republik Irlandia, Kamis dini hari lalu, dia membuktikan kualitasnya tidak lapuk dimakan usia manakala menjadi penyelamat dan pahlawan kemenangan 2-1 Portugal atas Irlandia.
Seorang diri Ronaldo mencetak dua gol dalam tujuh menit sebelum peluit panjang ditiup wasit, dan setelah 44 menit Portugal diungguli 0-1 oleh Irlandia.Dan itu bukan gol-gol biasa. Saat dia menyamakan kedudukan 1-1 pada menit ke-89, Ronaldo otomatis menjadi pesepak bola putra pertama sepanjang masa yang mencetak gol internasional terbanyak.
Itu melampaui catatan 109 gol yang dibuat pesepak bola Iran Ali Daei. Ronaldo kini membuat 111 gol untuk timnasnya.Catatan-catatan lain sebelum ini pun telah meyakinkan dunia bahwa Ronaldo masih setajam dulu.
Pada tingkat liga, dalam usia yang sudah 36 tahun, sampai akhir musim 2020-2021, Ronaldo masih mampu masuk tiga besar pencetak gol terbanyak pada lima liga besar Eropa.Dia mengumpulkan 29 gol dari 31 pertandingan Serie A atau terbanyak musim itu. Jumlah itu hanya kalah dari Robert Lewandowksi yang mencetak 41 gol untuk Bayern Muenchen di Bundesliga dan Lionel Messi yang menjadi top skorer La Liga musim itu dengan 30 gol.
Jumlah gol kemasan Ronaldo itu lebih banyak daripada Harry Kane yang top skorer Liga Inggris dengan 23 gol dan Kylian Mbappe yang top skorer Liga Prancis dengan 27 gol. Tak bisa dipungkiri Ronaldo masih menjadi salah satu pesepak bola terbesar sepanjang masa. 785 gol yang dia ciptakan adalah buktinya. Dan angka ini masih akan bertambah.(ant)