Partai Pembuka Muhammadiyah 1 VS MAN 3 Pontianak
PONTIANAK-Pembukaan Liga Premier memperebutkan Piala Wali Kota Pontianak, Kamis sore di Lapangan Sepak Bola Sultan Muhammad, di Jalan Tekam Kecamatan Pontianak Timur dibuka dengan penampilan drum band pelajar perwakilan sekolah MTS Al Irsyad Pontianak.
Pembukaan turnamen pelajar tingkat Sekolah Menengah Atas itu dihadiri oleh 12 tim perwakilan sekolah yang akan bersaing pada turnamen ini.
Perwakilan Panitia Pelaksana Liga Premier Pontianak, Viko menuturkan bahwa pelaksanaan ini sudah masuk tahun ke delapan. “Sengaja tahun ini kami melaksanakannya di lapangan Pontianak Timur. Apa yang kami lakukan ini sekaligus untuk mengenalkan lapangan Sultan Muhammad kepada pelajar dan para masyarakat,” ungkapnya.
Sebagai informasi total ada 12 tim sekolah mengikuti kejuaraan ini. Pelaksanaannya dihelat dari hari ini (Kamis) dan akan berakhir pada 6 Oktober 2019. Pelaksanaannya menggunakan setengah kompetisi. Dari 12 tim dibagi menjadi empat grup masing-masing tiga tim. Terbaik pertama dan ke dua akan diambil untuk melaju ke sistem gugur.
Kepala Disporapar Pontianak, Syarif Saleh berpesan pada para peserta untuk bermain sebaik mungkin. Dalam kesempatan itu dia juga mengabarkan jika tidak ada halangan maka Lapangan Sepak Bola Sultan Muhammad ini bakal dibuatkan jogging track. Dengan adanya fasilitas olahraga di Pontianak Timur ke depan warga sini tak perlu lagi susah-susah untuk melakukan aktivitas olahraga.
Sebagai informasi, pertandingan pertama MAN 3 melawan Muhamadiyah 1 Pontianak dengan ketua pemimpin wasit Huddin.(iza)