Pemerintah Kota Singkawang turut menerima penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Award 2023. Secara simbolis, penghargaan diserahkan langsung oleh Wakil Presiden Republik Indonesia, Ma’ruf Amin kepada perwakilan 6 gubernur di Indonesia. Sedangkan para bupati/wali kota, termasuk Pj Wali Kota Singkawang, Sumastro penghargaan diserahkan oleh Menteri Kesehatan RI, Budi Gunadi Sadikin di Gedung Balai Sudirman, Jakarta, Selasa (14/3).